Mengenal Software Pada Komputer

12:30 AM
Pada artikel kali ini akan membahas tentang dasar dasar yang harus diketahui pada komputer, di artikel ini akan membahas dasar komputer yang berupa software , jadi tujuan disini agar lebih tau tentang software.

Apakah Software itu ?
Software dalam bahasa indonesia adalah perangkat lunak, software merupakan bagian yang tidak bisa terpisahkan dalam perangkat keras atau hardware, pengertian software secara umum adalah sekumpulan data elektronik yang tersimpan dan diatur oleh komputer yang berupa program atau instruksi untuk menjalankan dan mengeksekusi suatu perintah. Dalam sebuah komputer, software di ibaratkan sebagai  jiwa komputer, tanpa adanya software , komputer hanya sebuah barang mewah yang tidak memiliki fungsi, software adalah perangkat lunak yang ada dalam komputer yang tidak bisa disentuh dan tidak bisa juga kita lihat bentuk fisiknya, tetapi software bisa kita operasikan saat kita menggunakan komputer atau elektronik lainnya.

Apa Fungsi Software Pada Komputer ?
Fungsi software pada komputer adalah sebagai sarana interaksi antara pengguna dan perangkat keras. Dengan software inilah, bahasa manusia diterjemahkan kedalam bahasa mesin, sehingga kita bisa mengatur mesin komputer dengan mudah.

Golongan Software Yang Ada Pada Komputer ?
Software atau perangkat lunak bisa digolongkan menjadi 3 macam :

1. Sistem Operasi
Sistem Operasi komputer adalah software atau perangkat lunak komputer yang bertugas untuk mengkontror dan memanajemen perangkat keras dan juga operasi dasar sistem. Contoh : Microsoft Windows , Mac OS , Linux, dll.

2. Program Aplikasi
Program aplikasi adalah perangkat lunak siap pakai yang bisa ditambahkan (install) pada komputer untuk membantu melakukan tugas tertentu.
Jenis program aplikasi :

a. Pengolah Kata (Word Processor) : Wordstar, WordPerfect, MS.Word.
b. Pengolah Angka (Spread Sheet) : Lotus, Excel, Quattro Pro.
c. Pengolah Data (Database) : Dbase, FoxPro, MS Access.
d. Pengolahan Citra ( Drawing ) : CorelDraw, 3DStudio, Adobe Photoshop.
e. Compiler / Interpreter : Pascal, Delphi, Visual Basic, Visual FoxPro. 

Software menurut jenisnya dibagi menjadi berapa bagian ?
1. Freeware
Freeware artinya perangkat lunak gratis adalah perangkat lunak komputer yang memiliki hak cipta yang gratis dan dapat digunakan tanpa batasan waktu.

2. Shareware
Shareware adalah perangkat lunak yang disediakan untuk pengguna tanpa membayar secara uji coba dan sering dibatasi oleh kombinasi dari fungsi, ketersediaan , atau kenyamanan.

3. Firmware
Firmware merupakan perangkat lunak yang disimpan didalam Memori read only (hanya bisa membaca).

4. Commercial Software
Commercial software / software berbayar merupakan perangkat lunak yang dibuat untuk tujuan komersil , jika ingin mendapatkan software tersebut kita bisa membeli kepada developers (pengembang) software tersebut.

5. Free Software
Free Software / Perangkat lunak gratis adalah dimana para pengguna perangkat lunak yang berjenis free software ini bisa dengan bebas untuk digunakan, dipelajari, dan diubah , tidak perlu meminta izin kepada siapa pun.

6. Open Source Software
Open source software / perangkat lunak sumber terbuka adalah jenis perangkat lunak yang sumbernya terbuka untuk dipelajari, dikembangkan, diubah, ditingkatkan, dan disebarluaskan , tetapi tetap menganut etika tertentu.

7. Malware
Malware/perangkat perusak merupakan gabungan dari kata malicious dan software yaitu perangkat yang diciptakan untuk menyusup atau merusak sistem komputer.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »